JAKARTA - Ruang makan menjadi salah satu bagian penting dalam rumah. Tak hanya desain interiornya saja, konsep, warna hingga dekorasi ruang makan harus diperhatikan dengan benar, sehingga anggota keluarga dapat nyaman berkumpul di ruangan ini.
Penataan ruang makan memang penting, terlebih jika ukuran ruangan tidak terlalu besar. Kunci utamanya adalah melakukan penataan dengan tepat. Lantas bagaimana cara menata ruang makan yang kecil agar tak terlihat sempit?
Dilansir dari House Beautiful Jakarta, Sabtu (9/1/2021), berikut ini 8 cara pintar untuk memanfaatkan ruang makan yang kecil.
Baca Juga: 5 Ide Bikin Ruang Makan Nyaman saat Kumpul Keluarga
1. Gunakan meja dan kursi flip out (lipat)
Jika tinggal di apartemen tipe studio atau memiliki ruang makan yang tidak terlalu besar, gunakanlah meja dan kursi lipat (flip out). Pemilik rumah dapat memasang meja ramping saat makan, dan melipatnya kembali ketika sudah digunakan. Cara ini akan menghemat space ruangan sehingga tak tampat sempit.
2. Pasang meja bundar dengan banquette
Ini merupakan cara klasik yang efisien dan sering digunakan untuk memanfaatkan sudut kosong di ruangan. Dengan menambahkan meja bundar dan bangku sudut (banquette) akan mengubah sudut kosong menjadi ruang makan yang elegan.
3. Gunakan dinding dengan bijak
Sebagian besar melarang untuk menyimpan terlalu banyak barang di dinding. Namun, tidak pada ruang makan yang mungil. Menempatkan furnitur di dinding akan membebaskan ruang untuk berjalan di ruang makan yang sempit. Kursi lipat yang disimpan dengan rapi di dinding dapat dengan mudah diraih ketika ada orang yang datang.
4. Pilih rak daripada kabinet
Lemari atau bufet atau kabinet memang terlihat bagus, tetapi ukurannya bisa mendominasi ruangan dan menggunakan ruang secara tidak efisien. Rak gantung dapat menjadi penggantinya. Selain dapat disesuaikan dengan kebutuhan pemilik rumah, rak gantung juga menawarkan penyimpanan yang lebih fleksibel.