JAKARTA - Wakil Kepala Otorita Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Dhony Raharjoe menceritakan pengalamannya setelah hampir 3 bulan dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Dhony mengatakan banyak pesan singkat yang masuk dengan berbagai macam tawaran.
Mulai dari tawaran proyek, kerja sama, bahkan bukan hanya itu ada pula yang mengirimkan CV seseorang untuk meminta pekerjaan.
 BACA JUGA:IKN Nusantara Buka Karpet Merah Bagi Investor, Minat?
"Saya belum 3 bulan dilantik, ada 4 kelompok yang datang ke saya, satu ada yang kirim CV yang mau ke kerja sama saya, wah saya senang banyak teman yang ahli kirim CV," ujar Dhony di Jakarta, Kamis (9/6/2022).
Selain itu Dhony mengatakan juga ada yang mengirimkan gambaran proyek untuk dijual.
Harapannya agar bisa melakukan pembangunan di IKN Nusantara.