JAKARTA – Modus penipuan kembali meneror masyarakat, kali ini memakai nama PT PLN (Persero).
Kabar soal modus penipuan itu dibagikan seorang netizen melalui akun media sosial (medsos) Facebook bernama Evan Abu Muhammad.
Dalam pesan itu Whatsapp itu, pelaku berpura-pura mengirimkan tagihan listrik ke pelanggan dan membagikan file APK.
"Sore pak Syamsul Rizal, saya Rudy dari kantor PLN Pusat. Untuk nomor ID Pelanggan: 221200400400 mengenai tagihan listrik sudah masuk 3 bulan belum ada pembayaran, mengenai hal ini mohon direspon agar kami tidak melakukan pemblokiran ID dan pemutusan daya listrik rumah bapak," bunyi pesan itu.
BACA JUGA:Viral! Modus Baru Penipuan Berkedok Kirim Paket, Hati-Hati
File APK yang ada di pesan itu dicuragai bisa mengambil data pelaku hingga mengarah ke M-Banking korban.
Di mana saldo pada M-Banking korban tersebut bisa ditarik oleh pelaku dan hilang dalam begitu saja.
Atas beredarnya modus tersebut, akhirnya pihak PLN buka suara.
Follow Berita Okezone di Google News