JAKARTA - Siapa pemilik Perusahaan Otobus (PO) bus Jahe Raya? PO Jahe Raya merupakan transportasi darat yang ada di Kalimantan.
Pengoperasian PO ini berada di bawah naungan PT. Jahe Raya Alifah Jaya. Pemilik dari perusahaan ini sendiri adalah Haji Husein dan Haji Arsad.
Dilansir dari YouTube Ahmad Fajar KR, Selasa (24/1/2023), Haji Husein menceritakan bahwa cikal bakal PO Jahe Raya berawal dari beli trayek Bontang yang ditawarkan seseorang.
Demi membeli trayek tersebut, dirinya mengaku bahwa harus menjual tanah miliknya.
“Jual tanah di Samboja itu kalau tidak salah harganya Rp30 juta,” ungkapnya.
Perusahaan ini diketahui menyediakan berbagai jenis layanan, mulai dari penyewaan armada, bus Antarkota Dalam Provinsi (AKDP), hingga paket wisata di dalam dan luar provinsi.
PO ini menyediakan armada dengan fasilitas yang dapat dinikmati penumpang. Misalnya untuk penyewaan bus pariwisata jenis Executive dan Super Executive, armada ini mempunyai fasilitas AC, TV, DVD, dan smoking area.
Baca Juga: BuddyKu Fest: 'How To Get Your First 10k Follower'
Follow Berita Okezone di Google News