JAKARTA - Indonesia memiliki uang koin terunik dan langka yang asyik untuk dikoleksi. Ini karena potongannya unik dan jarang terlihat.
Dirangkum Okezone, Jumat (27/1/2023), berikut beberapa uang koin Indonesia yang unik dan langka:
1. Koin 5 sen tahun 1951
Tahun 1951 Indonesia memang sudah merdeka dari penjajahan Belanda maupun Jepang. Namun, di masa itu pemerintah Indonesia masih mengeluarkan uang yang mirip dengan uang zaman Belanda dnegan nominal 5 sen. Keunikan dari uang ini adalah adanya lubang di tengah koin.
Baca Juga: Uang Gope Gambar Orang Utan Diburu, Harganya Tak Main-Main
2. Koin 50 sen tahun 1952
Selanjutnya ada koin dengan nominal 50 sen yang dikeluarkan pada 1952. Dalam koin tersebut terdapat gambar Pangeran Diponegoro.
3. Koin 5 sen tahun 1959
Meski nilainya lebih kecil dari uang koin 50 sen di tahun 1952, namun koin 5 sen yang dikeluarkan pada 1959 ini memiliki ukuran yang lebih besar.
Baca Juga: Uang Kuno Rp500 Orang Utan Banyak Diburu, Ternyata Segini Harga Jualnya
4. Koin Rp 5 tahun 1970
Tahun 1970 Pemerintah Indonesia mengeluarkan uang dengan nominal Rupiah. Salah satu yang dikeluarkan pada zaman itu adalah uang koin bernilai Rp 5 dengan gambar burung yang tengah bertengger di atas ranting.
Follow Berita Okezone di Google News