Share

Siapa Pemilik Amazon? Pernah Jadi Orang Paling Kaya di Bumi

Aryo Hadi Wibowo, Okezone · Sabtu 04 Februari 2023 20:01 WIB
https: img.okezone.com content 2023 02 03 455 2758509 siapa-pemilik-amazon-pernah-jadi-orang-paling-kaya-di-bumi-dTr5SbX1ir.jpg Siapa pemilik Amazon (Foto: Reuters)

JAKARTA - Siapa pemilik Amazon? Akan kalian ketahui pada artikel kali ini. Amazon adalah perusahaan teknologi asal Amerika yang berfokus pada e-niaga, komputasi awan, streaming digital dan kecerdasan buatan.

AMAZON termasuk salah satu perusahaan terbesar di industri teknologi informasi AS, dan disebut sebagai salah satu kekuatan ekonomi dan budaya paling berpengaruh di dunia.

Dimulai sebagai pasar online untuk jual beli buku tetapi tumbuh untuk menjual elektronik, perangkat lunak, video game, furnitur, pakaian, makanan, mainan dan perhiasan.

Perusahaan ini dimiliki oleh seorang pria asal Amerika bernama Jeff Preston Bezos. Amazon didirikan pada 5 Juli 1994.

Jeff Bezos sering menyandang gelar orang terkaya di dunia. Kabarnya kekayaan Jeff Bezos saat ini mencapai USD201,4 miliar atau sekitar Rp2.908 triliun.

Sepak terjang membangun perusahaan Amazon tidaklah mudah. Pria kelahiran 12 Januari 1964 ini sempat bekerja di beberapa bidang, sebelum memutuskan menjadi pengusaha.

Follow Berita Okezone di Google News

Latar belakang

Jeff Preston Bezos lahir dari pasangan suami istri bernama Jacklyn Gisel Jorgensen dan Ted Jorgensen. Sayangnya, umur pernikahan kedua orangtuanya hanya bertahan 1 tahun.

Pasca bercerai dengan Ted, Jacklyn memutuskan kembali menikah dengan seorang imigran berasal dari Kuba bernama Mike Bezos. Jacklyn pun mengganti marganya menjadi Bezos, Termasuk Jeff.

Kapan Jeff Bezos membangun Amazon?

Perusahaan ini berdiri pada tahun 1994 dengan membuka toko buku di garasi rumahnya. Setahun berikutnya ia membangun Amazon.com menjadi toko buku online yang dijalankan dari Seattle, Washington.

Jeff Bezos mampu membaca peluang dengan memprediksi di masa depan bahwa perusahaan berbasis internet akan makin eksis pada masa depan.

Untuk mengembangkan perusahaan, Jeff Bezos selalu menghadiri konvensi tahunan American Booksellers Association untuk melobi penjual buku.

Kunci sukses Jeff Bezos

Jeff Bezos membagikan tips sukses darinya. Pertama, berani mengambil risiko, tinggalkan keraguan dan gunakan kesempatan sebaik mungkin.

Selanjutnya, harus memiliki perencanaan yang matang terkait actions yang harus dilakukan sehingga mampu meminimalisir penyesalan.

Selanjutnya, selalu ingat prinsip pembeli adalah raja dalam berwirausaha sehingga konsumen produk yang anda tawarkan merasa nyaman.

1
3
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini