JAKARTA - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengaku kagum dengan Pendopo Ageng Keraton Sumenep. Dia pun mengunggah fotonya ketika berpose di sana.
"Yang suka belajar sejarah sudah tahu? Satu-satunya Keraton yang bangunannya masih eksis di Jawa Timur!," ujar Sri melalui akun Instagramnya @smindrawati di Jakarta, Sabtu (4/2/2023).
Dia memberikan penjelasan dalam instagramnya bahwa keraton ini dibangun oleh Kadipaten Sumenep yang memiliki sejarah begitu panjang, yaitu sejak 1269–1883. Dibangun di atas tanah milik Panembahan Somala (Adipati Sumenep XXXI) pada tahun 1781, keraton ini dirancang oleh arsitek Tionghoa bernama Lauw Piango, yang juga merancang Masjid Jamik Sumenep.
"Terawat dengan begitu apik … 🤍," katanya.
Follow Berita Okezone di Google News