JAKARTA - MNC Sekuritas senantiasa memberikan edukasi seputar pasar modal, salah satunya melalui program edukasi pasar modal syariah.
Zakat menjadi salah satu hal yang wajib bagi umat Muslim. Zakat saham dapat ditunaikan jika hasil keuntungan investasi sudah mencapai nisab. Bulan suci ini, merupakan momentum yang tepat untuk Anda berbagi kebaikan kepada sesama.
Tidak hanya dalam bentuk uang fisik, Anda juga bisa bersedekah dalam bentuk saham maupun saldo dana di Rekening Dana Nasabah (RDN) Anda.
Menyambut bulan Ramadan, MNC Sekuritas aktif menggelar edukasi secara gratis yang terdiri dari beragam topik mengenai pasar modal syariah. Anda dapat belajar cara menghitung zakat saham, dan cara memberikan zakat saham melalui MotionTrade.
Selain mendorong perkembangan pasar modal syariah Indonesia, investor dapat berinvestasi sekaligus mendonasikan sahamnya pada menu Filantropi di aplikasi MotionTrade.
Saksikan Instagram Live MNC Sekuritas “Cuan Dunia Akhirat” pada Senin (27/3/2023) pukul 15.30 WIB bersama Dewan Pembina Rumah Zakat Indonesia Ustadz Yayan Somantri, dipandu oleh Equity Retail Sharia MNC Sekuritas Muh. Rusydyanto Yunus melalui instagram @mncsekuritas.
Follow Berita Okezone di Google News