Pembangunan Sudah 62%, Grand Launching Bandara Kertajati Ditargetkan Juli 2018

Lidya Julita Sembiring, Jurnalis
Jum'at 29 September 2017 13:33 WIB
Ilustrasi: (Foto: Okezone)
Share :

JAKARTA - PT Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) menargetkan grand launching Bandara Kertajati dilakukan Juli tahun 2018. Target ini sejalan dengan pembangunan yang saat ini sudah mencapai 62%.

Hal ini disampaikan oleh Direktur Utama PT BIJB Virda Dimas Ekaputra seusai bertemu dengan Menteri Koordinator bidang Kemeritiman, Luhut Binsar Panjaitan di Kantor Kemenko Maritim, Jakarta.

"Pembangunannya sudah 62% per 25 September. Secara keseluruhan pembangunan sisi darat," ungkapnya di Kantor Menko Maritim, Jakarta, Jumat (29/9/2017).

Baca Juga:

Hasil Rapat dengan Menko Luhut: Lahan Akses Tol 3 Km Menuju Bandara Kertajati Siap Dibebaskan

Menko Luhut: Mimpi Pemerintah Ingin Jadikan Bandara Kertajati Jadi Basis Logistik

Sementara itu, sebelum grand launching akan dilakukan soft launching terlebih dahulu untuk pembangunan operasional. Setelah soft launching direncanakan Maret maka Juli akan dilakukan grand launching Bandara Kertajati.

"Kuartal I target soft launching, semester I grand launching. Kita targetkan Februari atau Maret nah Juni atau Juli grand launching," tukasnya.

(Dani Jumadil Akhir)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya