JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan enam ruas Jalan Tol Segmen Kelapa Gading-Pulo Gebang pada hari ini Senin (23/8/2021). Peresmian itu juga dihadiri Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono , Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan Jakarta dan beberapa pihak terkait lainnya.
Dalam sambutannya, Jokowi mengatakan ruas tol ini akan menjadi kawasan ekonomi khusunya pelabuhan sebagai pusat terjadinya aktifitas daerah tersebut. Tercatat panjang jalan tol Pulo Gebang-Kelapa Gading mencapai 9,3 kilometer.
Baca Juga: Jokowi Seriusi Tanaman Porang, Makanan Masa Depan hingga Prospek Bisnis Petani Milenial
“Di mana jalan tol ini juga terkait dengan kawasan ekonomi khusus Marunda dan juga terhubung dengan Pelabuhan Tanjung Priok sehingga akan memperkuat meningkatkan daya saing kita. Dan juga utamanya mobilitas orang di Jakarta,” kata Jokowi melalui konferensi pers secara virtual, Senin (23/8/2021).
Kemudian kata dia, peresmian ruas jalan tol ini juga akan semakin meningkatkan mobilitas barang dan aktivitas antara kota Jakarta dengan sekitarnya semakin baik.
Baca Juga: Jokowi Pakai Baju Adat Badui Bikin UMKM Ketiban Rezeki, Ini 5 Faktanya
“Kemudian yang tidak kalah pentingnya adalah mode pembiayaan yang kita harapkan ini bisa dilakukan di jalan tol yang lain yaitu memadukan anggaran bauran pendanaan itu antara Kementerian dengan BUMN, Kementerian BUMN dengan swasta atau model KBBU. Sehingga percepat jproyek jalan tol yang kita kerjakan,” ujarnya.