JAKARTA – Di bulan Maret 2019 ini, masyarakat Indonesia punya kesempatan untuk membeli produk investasi Sukuk Ritel di Pasar Perdana. Pemerintah RI tengah menerbitkan Sukuk Ritel terbaru yakni SR-011. Masyarakat bisa membeli produk investasi ini melalui para agen penjual selama periode penawaran, yakni 1 -21 Maret 2019.
Berinvestasi Sukuk Ritel, berarti secara tidak langsung ikut membangun negeri. Tujuan utama penerbitan Sukuk Ritel adalah untuk membiayai APBN dan membiayai pembangunan infrastruktur di Indonesia. Yang saat ini diterbitkan adalah Sukuk Ritel yang ke-11. Sukri diperuntukkan untuk masyarakat ritel yang merupakan bagian dari Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) yang diterbitkan pemerintah secara berkala.
Total SBSN RI yang telah diterbitkan hingga 21 Februari 2019 senilai Rp1.044,71 triliun. Outstanding SBSN per 21 Februari 2019 sebesar Rp694,57 triliun. Dari jumlah tersebut Rp65,17 triliun di antaranya dalam bentuk Sukri, yang diterbitkan selama periode 2013-2018. Porsi SBSN terhadap Surat Berharga Negara (SBN) mencapai 19% atau terus meningkat sejak penerbitan pertama kali tahun 2008.
Selama satu dekade, SBSN telah menjadi instrumen pembiayaan dan investasi serta berperan dalam diversifikasi sumber pembiayaan APBN, memperluas basis investor, mengembangkan pasar keuangan syariah, dan menyediakan instrumen investasi dan likuiditas berbasis syariah.
Baca Juga: Investasi Surat Utang Syariah, Kemenkeu: Tak Ada Cerita Default