JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terus menguat hingga jeda siang ini. IHSG naik 69,8 poin atau 1,44% ke 4.912,56 atau 4.913.
IHSG jeda siang perdagangan, Jumat (25/9/2020), terdapat 260 saham menguat, 150 saham melemah dan 130 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp4,12 triliun dari 7,35 miliar lembar saham yang diperdagangkan.
Baca juga: IHSG Dibuka Rebound 0,52% ke 4.868
Indeks LQ45 naik 13,25 poin atau 1,8% ke 753,25, indeks JII naik 5,58 poin atau 1,1% ke 519,93, indeks IDX30 naik 7,37 poin atau 1,8% ke 411,69 dan indeks MNC36 naik 4,88 poin atau 1,8% ke 269,29.
Sementara itu, saham-saham yang masuk top gainers yaitu saham (DSSA) naik Rp1.550 atau 10,4% ke Rp16.500, saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) naik Rp625 atau 2,3% ke Rp27.850, dan saham PT Indofarma Tbk (INAF) naik Rp580 atau 24,9% ke Rp2.910.
Baca juga: IHSG Diprediksi Melemah di Kisaran 4.778-4.975, Cek Rekomendasi Sahamnya
Adapun saham-saham yang masuk top losers antara lain, saham PT Soho Global Health Tbk (SOHO) turun Rp800 atau 6,8% ke Rp10.975, saham PT Unggul Indah Cahaya Tbk (UNIC) turun Rp240 atau 6,7% ke Rp3.360, dan saham PT Supreme Cable Manufacturing & Commerce Tbk (SCCO) turun Rp200 atau 2% ke Rp10.000.
(Fakhri Rezy)