JAKARTA - Pinjaman online (pinjol) merupakan salah satu solusi dari cara meminjam uang secara online yang sedang populer di Indonesia.
Sebab hanya dengan bermodalkan KTP, beberapa pinjol bisa dapat langsung menyetujui pengajuan pinjaman tersebut.
Namun, tetap harus hati-hati pada tawaran pinjaman uang yang ditawarkan.
Berikut rekomendasi pinjol yang langsung cair serta aman :
1. Adakami
Adakami merupakan pilihan pinjaman online langsung cair dengan mudah. Aplikasi ini sudah berizin resmi dari OJK dengan nomor KEP-128/D0.05/2019.
Adakami menawarkan pinjaman mulai dari Rp500 ribu hingga Rp8 juta dengan tenor 14, 21, atau 28 hari.
2. Kredivo
Kredivo merupakan aplikasi populer di kalangan masyarakat karena bunganya yang tergolong rendah dan produknya yang variatif.
Kredivo menawarkan layanan cicilan belanja, pembayaran tagihan, program cashback, rewards, dan referral yang menguntungkan.
Baca Selengkapnya: 10 Pinjaman Rp500 Ribu Langsung Cair
3. Indodana
Indodana adalah salah satu aplikasi pinjaman online yang mudah untuk mendapatkan dana tunai hingga Rp15 juta.
Hanya dengan persyaratan yang mudah dana dapat langsung di proses dan cair dengan cepat.
4. Cairin
Cairin ialah pinjaman online langsung cair tanpa ribet yang merupakan fintech P2P Lending resmi di bawah PT Idana Solusi Sejahtera.
Di aplikasi ini, bisa mendapatkan limit pinjaman mulai dari Rp300 ribu hingga Rp7 juta dengan tenor antara 91 hari sampai 365 hari. Selain itu bunga yang diberikan sebesar 24% per tahun.
5. Danamas
Danamas merupakan penyedia pinjaman Rp500 ribu langsung cair di bawah perusahaan Sinarmas Financial Service dan sudah memiliki izin dari OJK.
Danamas menyediakan layanan pinjaman hingga Rp7,5 juta dan tenor maksimal 3 bulan.
Baca Selengkapnya: 10 Pinjaman Rp500 Ribu Langsung Cair
(Taufik Fajar)