JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali anjlok pada perdagangan hari ini. IHSG dibuka turun 41,6 poin atau 0,85% ke 4.876,35.
Pada pembukaan, Kamis (24/9/2020), terdapat 1 saham menguat, 41 saham melemah dan 3 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp41,35 miliar dari 16,99 juta lembar saham yang diperdagangkan.
Baca juga: IHSG Diprediksi Menguat, Berikut Rekomendasi Saham 'Cantik' Hari Ini
Indeks LQ45 turun 11,24 poin atau 1,5% ke 742,94, indeks JII turun 6,2 poin atau 1,2% ke 518,07, indeks IDX30 turun 6,1 poin atau 1,5% ke 406,07 dan indeks MNC36 turun 3,77 poin atau 1,4% ke 265,42.
Sementara itu, saham-saham yang masuk top gainers yaitu saham PT Rockfield Properti Indonesia Tbk (ROCK) naik Rp225 atau 13,8% ke Rp1.850, saham PT Hero Supermarket Group Tbk (HERO) naik Rp40 atau 5% ke Rp840, dan saham PT Ashmore Asset Management Indonesia Tbk (AMOR) naik Rp20 atau 1% ke Rp2.070.
Baca juga: IHSG Ditutup Lesu 0,33% ke 4.918
Adapun saham-saham yang masuk top losers antara lain, saham saham PT Soho Global Health Tbk (SOHO) turun Rp875 atau 6,9% ke Rp11.775, saham PT Gudang Garam Tbk (GGRM) turun Rp400 atau 1% ke Rp40.750, dan sham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) turun Rp225 atau 0,8% ke Rp27.300.
(Fakhri Rezy)