Kementerian PUPR Tempatkan 6 Toilet Cabin di Rest Area

Rizkie Fauzian, Jurnalis
Kamis 30 Juni 2016 14:17 WIB
Toilet Cabin (Foto: Kementerian PUPR)
Share :

JAKARTA – Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) menyediakan enam unit toilet cabin (TC) dengan total 24 bilik di dalamnya dan dua unit hidran umum di 4 rest area jalan tol selama arus mudik dan balik Lebaran 2016.

Kepala Satuan Kerja (Kasatker) Tanggap Darurat, Abdul Hakam, menjelaskan bahwa untuk arus mudik arah Timur, tiga unit akan ditempatkan di KM 19 Cikampek dan tiga unit TC di KM 166 Cipali.

Lanjutnya, untuk persediaan air bersih dan penyaluran buangan air kotor dapat diintegrasikan dengan ketersediaan air bersih dan saluran pembuangan yang ada di masing-masing rest area tersebut. TC tersebut akan standby pada 27 Juni hingga 8 Juli 2016.

Kemudian untuk arus balik, TC yang ada akan dipindahkan ke arah barat. Tiga unit TC dari KM 19 ke KM 62 dan tiga unit TC dari KM 166 ke KM 164. TC tersebut akan standby dari 9 Juli hingga 14 Juli 2016. Dia menyampaikan bahwa persediaan air bersih dan buangan air kotor dapat diintegrasikan hanya untuk di KM 164.

“Sementara untuk di rest area KM 62, kami akan memobilisasi satu truk tinja dan satu mobil tangki air melihat kondisi yang tidak maksimal, terkait air bersih dan sistem pembuangan air kotor yang ada,” ucapnya.

Abdul Hakam menambahkan Satker Tanggap Darurat akan memobilisasi 12 personil untuk mengoperasikan seluruh armada yang ada dan stay di rest area selama bertugas

(Rizkie Fauzian)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya