Gelar Rapat E-Commerce, Sri Mulyani Bahas 3 Isu Ini

Lidya Julita Sembiring, Jurnalis
Kamis 07 Desember 2017 19:36 WIB
Ilustrasi (Foto: Okezone)
Share :

JAKARTA - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menghadiri rapat kordinasi (Rakor) mengenai e-commerce di Kementerian Koordinator (Kemenko) bidang Perekonomian. Adapun rapat ini dihadiri oleh Menko Perekonomian Darmin Nasution, Menkominfo Rudiantara dan Gubernur BI Agus Martowardojo serta Dirjen Bea Cukai Heru Pambudi.

"Jadi tadi membahas review mengenai implementasi mengenai e-commerce bagaimana kita sebagai negara terhadap terjadinya revolusi industri 4.0, soal ekonomi digital terutama," ungkap Sri Mulyani di Kemenko Perekonomian, Jakarta, Kamis (7/12/2017).

Sri Mulyani mengatakan, setidaknya ada 3 poin yang dibahas dalam rakor e-commerce ini. Pertama mengenai kebijakan yang akan dilakukan terutama di bidang perpajakan sehingga kegiatan ekonomi digital ini bisa berjalan dengan baik. Selain itu, juga memberikan kesetaraan atau perlakuan yang sama bagi pengusaha konvensional dan online.

"Kita bahas berbagai aspek mengenai apa-apa policy untuk segera dikeluarkan untuk bisa mengatur dan menata keseluruhan kegiatan yang berbasiskan ekonomi digital ini. Terutama kalau dari kami dari bidang perpajakan sehingga kami mempresentasikan design dari rezim perpajakan dalam memperlakukan kegiatan ekonomi digital ini. Baik itu berhubungan dengan transaksinya, pelakunya dan bagaimana kewajiban perpajakannya baik yang dalam negeri maupun yang cross boarder sehingga bisa memunculkan apa yang disebut level playing field," jelasnya.

Menurutnya pembahasan ini untuk mendapatkan masukan dari Kementerian terkait agar bisa segera dikeluarkan PMK. Karena nantinya PMK ini akan berpengaruh sangat luas sehingga harus disampaikan kepada Presiden terkebih dahulu bagaimana desain nya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya