Tinjau Bank Wakaf, Jokowi: Jangan Sampai Terjerat Rentenir Bunganya Berat

Fakhrizal Fakhri , Jurnalis
Rabu 14 Maret 2018 11:45 WIB
Foto: Fakhrizal Fakhri/Okezone
Share :

SERANG - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau peluncuran bank wakaf mikro di Pondok Pesantren An Nawawi Tanara, Serang, Banten. Dalam kegiatannya itu, ia sempat berbincang-bincang dengan para ibu-ibu yang meminjam modal dari bank wakaf ini.

"Sudah dapat pinjaman? Cukup Rp1 juta?" tanya Jokowi kepada para nasabah bank wakaf, Rabu (14/3/2018).

Baca Juga: Jokowi: Bank Wakaf Mikro Tak Ada Bunga Hanya Biaya Administrasi 3%

Sebanyak 200 nasabah telah mendapat pinjaman modal sebanyak Rp100 juta dari bank wakaf mikro tersebut. Selain itu, kata Jokowi, para nasabah akan membayar pinjamannya sebesar Rp26 ribu setiap Minggunya.

"Nanti juga sekalian mengadakan pengajian bersama Pak Kiyai," ucap Jokowi.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya