Naik 14 Poin, IHSG Finish di 5.907

Dani Jumadil Akhir, Jurnalis
Kamis 12 Juli 2018 16:20 WIB
Ilustrasi: Pergerakan IHSG (Foto Shutterstock)
Share :

JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil bertahan di zona hijau pada penutupan sore ini. IHSG pun naik 14,5 poin atau 0,24% ke level 5.907,87.

Menutup perdagangan, Kamis (12/7/2018), ada 219 saham menguat, 164 saham melemah, dan 117 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp7,04 triliun dari 8,51 miliar lembar saham diperdagangkan.

Indeks LQ45 naik 0,36 poin menjadi 930,34, indeks Jakarta Islamic Index (JII) naik 0,5 poin ke 668,63, indeks IDX30 naik 0,02 poin ke 505,89 dan indeks MNC36 turun 0,01 poin ke 330,04.

 

Sektor penggerak IHSG mayoritas bergerak menguat, dengan sektor infrastruktur dan properti memimpin penguatan masing-masing 1,4% dan 1%. Sementara sektor konsumer turun 1,1%.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya