PT KCI mengajak seluruh masyarakat khususnya pengguna KRL Commuter Line untuk mendukung program pemerintah dengan tidak mudik, tidak piknik, dan melakukan silaturahim secara daring demi kesehatan bersama. Upaya bersama ini merupakan bentuk melindungi keluarga, serta mencegah penularan Covid-19 dengan tetap di rumah saja.
Informasi lengkap seputar jadwal perjalanan KRL saat Hari Raya Idul Fitri 24 dan 25 Mei 2020 selanjutnya akan disampaikan secara lengkap melalui akun-akun media sosial resmi PT KCI di @commuterline.
(Feby Novalius)