Pernah di-DO, Calon Mertua Brooklyn Beckham Seorang Miliarder Dunia

Natasha Oktalia, Jurnalis
Senin 13 Juli 2020 07:02 WIB
Nelson Peltz (Foto: Forbes)
Share :

JAKARTA - Calon mertua Brooklyn Beckham seorang miliarder ternama di Amerika Serikat (AS). Kekayaannya miliarder ini mencapai USD1,7 miliar atau setara Rp24,4 triliun (kurs Rp14.400 per USD) dan menduduki peringkat 1.335 daftar orang terkaya dunia.

Calon mertua Brooklyn Beckham adalah Nelson Peltz. Anak Nelson Peltz, yakni Nicola Peltz bertunangan dengan kekasihnya Brooklyn Beckham yang merupakan putra sulung David Beckham dan Victoria Caroline Beckham.

Dengan demikian, calon besan David Beckham merupakan salah satu miliarder di AS. Nelson Peltz merupakan pendiri perusahaan investasi Trian Fund Management.

Saat ini pria berusia 78 tahun ini mengelola aset lebih dari USD9 miliar. Nelson Peltz pernah di-Drop Out (DO) dari Wharton School of the University of Pennsylvania.

Baca Selengkapnya: Brooklyn-Nicola Peltz Tunangan, Calon Besan David Beckham Ternyata Miliarder Dunia

(Dani Jumadil Akhir)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya