JAKARTA – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) bakal melakukan pembelian kembali saham (buyback) perseroan senilai Rp1,5 triliun. Aksi korporasi ini telah mendapatkan restu dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST).
Direktur Utama BRI Sunarso mengatakan, tujuan dilakukan buyback ini adalah untuk meningkatkan kepemilikan saham BRI oleh pekerja BRI.
"Sehingga diharapkan dapat mendorong kontribusi pekerja BRI lebih optimal karena mereka lebih semangat karena benar-benar memiliki BRI dalam artian sesungguhnya maka kemudian kinerjanya lebih didorong lebih optimal," jelas Sunarso dalam Press Conference RUPST BRI 2023, Senin (13/3/2023).