JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, perubahan adalah sesuatu yang sangat bisa diwujudkan termasuk merubah Indonesia menjadi negara maju.
Jokowi mencontohkan kisah hidupnya yang dulu hanya masyarakat biasa namun sekarang menjadi orang nomor satu di Tanah Air.
Dia mengenang kejadian saat rumahnya terkena penggusuran pada tahun 1970-an dan harus tinggal di bantaran kali di Solo.
"Tahun 1970 belum pernah ke Jakarta saya ini, masih di Solo, masih di bantaran sungai. Rumah saya habis kena gusur, tahun 1970 dan masih ndeso banget," cerita Jokowi di Djakarta Theatre, Jakarta Pusat, Kamis (15/6/2023).
Namun setelah 50 tahun berlalu semenjak rumahnya digusur, dirinya ternyata berubah dan terpilih menjadi seorang presiden. Oleh karena itu dia mengingatkan dalam waktu 50 tahun perubahan secara signifikan dapat terjadi.