IHSG Diproyeksi Melemah, Cek Saham Pilihan Hari Ini

Cahya Puteri Abdi Rabbi, Jurnalis
Senin 22 Januari 2024 08:34 WIB
Indeks Harga Saham Gabungan diprediksi melemah hari ini (Ilustrasi: Freepik)
Share :

JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini diproyeksi melemah. Analis Binaartha Sekuritas Ivan Rosanova mengatakan, IHSG gagal menembus ke atas 7.281 dan penutupan hariannya masih di bawah garis SMA-20, sehingga tetap berada dalam konsolidasi.

“Dan masih berpeluang untuk melemah ke target terdekat wave c dari (iv) di 7.111 menurut analisis Fibonacci retracement,” kata Ivan dalam risetnya, Senin (22/1/2024).

Adapun, level support IHSG berada di 7.111, 7.021 dan 6.931. Sementara level resistennya di 7.300, 7.422 dan 7.503.

Untuk perdagangan hari ini, Ivan merekomendasikan speculative buy pada saham PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) di rentang harga Rp1.525-Rp1.575, dengan target harga terdekat di Rp1.710. ANTM bergerak di bawah garis SMA-10 dan mestinya akan menguji kembali support Rp1.580, di mana penembusan di bawahnya akan membuka jalan untuk melanjutkan pembentukan wave v dari (c) menuju Rp1.525.

Kemudian, Ivan merekomendasikan hold atau take profit pada saham PT Bank Jago Tbk (ARTO) di level Rp3.640 sebagai target harga terdekat. ARTO masih dalam peluang untuk melanjutkan struktur bullish dari wave (b) menuju Rp3.640-Rp3.710 dengan support terdekat di level Rp3.230.

Aksi hold atau speculative buy juga disarankan pada saham PT Astra International Tbk (ASII) di rentang harga Rp5.200-Rp5.275 dengan target harga terdekat di Rp5.850.

“ASII tampaknya akan menguji kembali support fraktal Rp5.200 dan akan mempertahankan peluang rebound selama harga tidak menembus ke bawah level tersebut,” ujar Ivan.

Ivan menyarankan hold atau trading buy pada saham PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) di rentang harga Rp6.200-Rp6.300, dengan target harga terdekat di Rp6.600. BMRI diperkirakan akan tetap berada dalam tren naik wave v dari (iii) selama chart hariannya bergerak di atas garis SMA-20.

Terakhir, ia merekomendasikan buy on weakness pada saham PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) di rentang harga Rp5.950-Rp6.150 dengan target harga terdekat di Rp6.625. INDF bergerak di bawah garis SMA-20 pada chart mingguan dan diperkirakan dapat melemah ke area support Rp5.950-Rp6.050 untuk melanjutkan pembentukan wave (y) dari [b].

(Kurniasih Miftakhul Jannah)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya