Berdasarkan catatan BKPM, lima sektor utama investasi China di Indonesia sejak 2019 adalah pertama, industri pengolahan logam dasar senilai USD12,8 miliar atau 41 persen dari seluruh sektor investasi China.
Kedua, sektor transportasi, pergudangan dan telekomunikasi senilai USD7,9 miliar (26 persen dari total investasi), ketiga, sektor listrik, gas dan air senilai USD2,5 miliar (8 persen dari total investasi).
Keempat, industri kimia dan farmasi senilai USD2,4 miliar (8 persen) dan kelima, sektor kawasan industri, perumahan dan perkantoran sebesar USD2 miliar (7 persen). Demikian dilansir Antara.
Adapun lima negara dan daerah yang paling banyak berinvestasi di Indonesia adalah Singapura, China, Hong Kong, Jepang dan Malaysia.
(Dani Jumadil Akhir)