2 Proyek Baru KEK Lido Segera Beroperasi, MNC Land Bisa Raup Tambahan Rp600 Miliar

Cahya Puteri Abdi Rabbi, Jurnalis
Senin 22 Juli 2024 18:25 WIB
MNC Land bakal operasikan dua proyek di KEK MNC Lido City (Foto: MNC Land)
Share :

Perihal kinerja, KPIG mencatatkan pendapatan bersih sebesar Rp352,1 miliar pada kuartal pertama tahun 2024 atau meningkat 7,2% dari periode yang sama tahun 2023 lalu yang sebesar Rp328,4 miliar.

Kontribusi utama pendapatan perseroan diperoleh dari segmen hotel dan resor sebesar 53,7% dari total pendapatan, disusul oleh manajemen properti dan jasa lainnya dengan 35,1%, sewa ruang perkantoran 10,3%, serta apartemen dan properti lainnya sebesar 0,9%.

Kemudian, segmen manajemen properti dan jasa lainnya menunjukkan pertumbuhan signifikan sebesar 25,8%, dari Rp98,3 miliar pada kuartal I tahun 2023 menjadi Rp123,7 miliar pada kuartal I tahun 2024. Sedangkan segmen terbesar yaitu segmen hotel dan resor meningkat 9,8% dibandingkan kuartal pertama tahun lalu dari Rp172,4 miliar menjadi Rp189,2 miliar.

(Kurniasih Miftakhul Jannah)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya