JAKARTA - PT Mandiri Manajemen Investasi (MMI) akan meluncurkan Mandiri Capital Protected Fund 1 (MCPF I).
"Rencananya reksa dana tersebut akan dilakan pada 28 April 2008, setelah mendapatkan pernyataan efektif dari Badan Pengawas Pasar Modal-Lembaga Keuangan (Bapepam-LK) pada 14 Maret 2008," ujar Direktur MMI Andreas M Gunawidjaja, dalam keterangan tertulisnya Kamis(17/4/2008). Â
Andreas mengatakan, MCPF I merupakan jenis reksa dana terstruktur dengan memberikan proteksi 100 persen terhadap dana investasi awal, pada saat jatuh tempo dengan memberikan potensi hasil investasi dari kinerja DWS Invest Global Agribusiness.
Dia mengklain, ada beberapa keunggulan dari MCPF I, yaitu investor memiliki kesempatan untuk menikmati keuntungan yang ditimbulkan oleh booming agribisnis global. Di samping itu, kinerja MCPF I mengikuti kinerja DWS Invest Global Agribusiness Fund yang dikelola secara aktif.
"Pengelolaan aktif dari sebuah fund diharapkan dapat memberikan hasil investasi yang lebih baik dibandingkan berinvestasi pada indeks saja," tambahnya.
(Rani Hardjanti)