Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

IHSG Masih Bergerak di Jalur Hijau

IHSG Masih Bergerak di Jalur Hijau
Ilustrasi. Foto: Koran SI
A
A
A

JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menjelang akhir pekan ini dibuka naik tipis, tidak jauh berbeda dengan penutupan perdagangan kemarin.

Padahal bursa Asia pagi ini terpantau memerah, seperti indeks Hang Seng melemah 61,60 poin, indeks Nikkei 225 naik 157,9 poin, dan indeks Straits Times terkoreksi tipis 3,54 poin.

Namun demikian, tak menutup kemungkinan akhir pekan ini IHSG akan terseret pelemahan bursa Asia yang berada di lajur merah, karena ini disebabkan oleh aksi profit taking juga.

IHSG Jumat (29/4/2011) pukul 09.30 waktu JATS naik tipis 1,08 poin atau setara 0,03 persen ke posisi 3.810,01. Sementara indeks LQ45 turun 0,04 poin ke 680,85, dan Jakarta Islamic Index (JII) turun 0,11 poin ke 527,78.

Nilai transaksi pembukaan pagi ini tercatat sebesar Rp85,61 miliar dengan volume sebesar 32,65 juta lembar saham. Adapun 15 saham menguat, sembilan saham melemah, dan 47 saham stagnan.

Saham-saham yang terpantau menguat di antaranya yakni PT Indosprings Tbk (INDS) naik Rp1.750 ke Rp10.950, PT Multi Breeder Adirama Indonesia Tbk (MBAI) naik Rp400 ke Rp19.300, dan PT Astra International Tbk Rp350 ke Rp55.950.

Sedangkan saham-saham yang melemah di antaranya yakni PT United Tractors Tbk (UNTR) turun Rp150 ke Rp23.200, PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) turun Rp100 ke Rp7.550, dan PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) turun Rp50 ke Rp23.100.

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement