JAKARTA – Menteri Keuangan Bambang PS Brodjonegoro mengaku melakukan rapat dengan Direktorat Jenderal (Ditjen) pajak selama 4 jam. Hal ini lantaran pemerintah sangat fokus untuk meningkatkan perpajakan.
"Kami 4,5 jam ngomongin pajak, karena memang pajak ini sangat berat," kata Bambang saat konferensi pers di kantornya, Senin (5/1/2014).
Target peningkatan pertumbuhan pajak menurut Bambang di atas biasanya. Sehingga akan ada ekstra effort untuk merealisasikan target tersebut di Ditjen Pajak.
"Realisasi pajak untuk tahun ini juga tidak capai target. Untuk non migas 90,5 persen yaitu Rp894,5 triliun padahal targetnya Rp988,5 triliun," kata dia.
Dari contoh tahun 2014, merupakan proyeksi untuk mencapai target yang nantinya ditetapkan pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan (APBNP) 2015. Sehingga pemerintah perlu fokus luar biasa terhadap target pajak pada 2015.
(Fakhri Rezy)