JAKARTA – Tahun 2017 dalam hitungan kalender China juga disebut sebagai tahun Ayam Api. Sama halnya dengan tahun sebelumnya, simbol api masih melakat pada tahun yang menurut kalender China akan memasuki angka 2568.
Pakar Feng Shui Klasik Heri Kusrianto mengungkapkan, simbol ayam dan api adalah suatu hal yang sulit digabungkan. Padahal, Indonesia membutuhkan simbol air agar keadaan perekonomian bisa jauh lebih baik.
“Indonesia itu kan unsur tanah, jadi baik kalau melihat air. Di tahun Ayam Api, air tidak ada. Kalau air tidak ada akan baik jika ada unsur logam, dan ayam memiliki unsur logam. Tapi yang tidak baik ada apinya. Sama seperti sebelumnya tahun Monyet Api,” tuturnya kepada Okezone.
Menurutnya, bagi individu yang memiliki shio ayam dengan tahun kelahiran 1921, 1933, 1945, 1957, 1969, 1981, 1993, 2005, dan 2017, tahun ini bisa dikatakan sebagai tahun keberuntungan. Namun, bagi perusahaan perlu mewaspadai individu yang lahir pada bulan Maret hingga April. Sebab, inidividu tersebut rentan resign atau keluar dari pekerjaan.