Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Diserbu Mahasiswa, Harga Apartemen di Depok Diprediksi Naik

Giri Hartomo , Jurnalis-Rabu, 31 Mei 2017 |19:11 WIB
Diserbu Mahasiswa, Harga Apartemen di Depok Diprediksi Naik
Ilustrasi: (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Median harga apartemen di kawasan Depok, Jawa Barat, pada kuartal I-2017 mencapai Rp16 juta per meter persegi.

Meski median harga ini belum bergerak sejak kuartal IV-2016, apartemen di Depok diprediksi akan mengalami peningkatan media harga pada kuartal berikutnya.

"Berdasarkan Rumah.com Property Index, median harga apartemen di Depok cenderung meningkat pada semester pertama, lalu menurun namun tidak signifikan di semester berikutnya," kata Country Manager Rumah.com Wasudewan dalam keterangan tertulisnya, Jakarta, Rabu (31/5/2017).

“Dirinya menambahkan, hal ini menandakan tingginya minat para pemburu apartemen di semester pertama, karena mereka ingin segera menawarkan huniannya untuk para mahasiswa baru yang akan masuk kuliah pada semester kedua,” ujarnya.

Wasudewan menambahkan bahwa data Rumah.com Property Index sangat penting untuk mengatasi masalah transparansi dalam industri properti di Indonesia.

"Karena dengan data tersebut, para investor yang tertarik untuk memasuki pasar apartemen di Depok dapat memiliki referensi harga sebelum mereka mengambil keputusan," katanya.

“Data Rumah.com Property Index merupakan hasil analisis dari 400.000 listing properti yang diakses 3,4 juta pengunjung setiap bulan. Para pengunjung kami juga mengunjungi 17 juta halaman properti kami setiap bulan,” tambahnya.

Menurut Wasudewan, pasar apartemen di kawasan Depok relatif menggiurkan. Hal ini disebabkan oleh sekira 20.000 mahasiswa baru akan memasuki kawasan Depok untuk memulai tahun ajaran baru setiap tahunnya. Apalagi juga didukung dengan sarana infrastruktur baru berupa Jalan Tol Depok-Antasari yang diperkirakan seksi I bisa mulai beroperasi pada akhir 2017.

Selain membidik pasar mahasiswa yang kuliah di Universitas Indonesia, Universitas Gunadharma, dan kampus lain di kawasan Depok, para investor juga memiliki target baru. Pada awal 2018, Rumah Sakit Universitas Indonesia akan mulai beroperasi, sehingga para karyawan, dokter, dan keluarga pasien rawat inap bisa memiliki beragam pilihan hunian berupa apartemen di kawasan Depok.

(Dani Jumadil Akhir)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement