Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Laba Positif Perbankan Dorong Wall Street ke Level Tertinggi di Bulan Ini

Feby Novalius , Jurnalis-Kamis, 17 Januari 2019 |07:44 WIB
Laba Positif Perbankan Dorong Wall Street ke Level Tertinggi di Bulan Ini
Foto: Reuters
A
A
A

Dengan kenaikan pada hari Rabu, S&P 500 berada dalam jarak yang sangat dekat dari rata-rata pergerakan 50 hari, indikator utama tren jangka pendek untuk pertama kalinya sejak 4 Desember. Nasdaq melewati moving average setelah 50 hari pada hari Selasa untuk pertama kali sejak 3 Desember.

Di antara saham lainnya, saham United Continental Holdings Inc naik 6,4% setelah maskapai membukukan laba kuartalan yang mengalahkan ekspektasi. Saham First Data Corp melonjak 21,1% setelah Fiserv Inc mengatakan telah setuju untuk membeli prosesor pembayaran sebesar USD22 miliar dalam kesepakatan terbesar yang pernah ada dalam industri pembayaran digital.

Saham Fiserv turun 3,3%, saham Nordstrom Inc turun 4,8% setelah department store memperkirakan laba setahun penuh di bagian bawah perkiraan sebelumnya. Saham Ford Motor Co turun 6,2% setelah pembuat mobil memperkirakan laba kuartal keempat lebih lemah dari perkiraan dan mengatakan tarif bisa menggerus pendapatan 2019.

(Feby Novalius)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement