Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

5 Tipe Investor dalam Drama Korea Hometown Cha-Cha-Cha

Zikra Mulia Irawati , Jurnalis-Sabtu, 30 Oktober 2021 |19:16 WIB
5 Tipe Investor dalam Drama Korea Hometown Cha-Cha-Cha
Tipe investor di drama Hometown Chachacha (Foto: TvN)
A
A
A

4. Si Spekulan rakus - Satpam Kim Gi Hun

Tipe investor seperti pemeran satpam ini banyak terjadi selama pandemi Covid-19. Kesalahan utamanya adalah menganggap aset yang berpotensi high-return pasti akan balik modal dalam waktu yang singkat. Parahnya lagi, semua uang yang dimiliki digunakan bahkan menambah pinjaman.

5. Investor Naif Kadang Nekad - Jo Nam Suk

Jo Nam Suk terkena investasi bodong di drama ini karena kenaifannya. Agar tidak bernasib sama, kita harus berpikir lebih logis dan bijak karena umumnya investasi bodong mengiming-imingi sesuatu yang tidak masuk akal.

6. Si Peraih Kemerdekaan Finansial - Polisi Choi Eun Cheol

Tipe investor seperti Polisi Choi Eun Cheol ini adalah impian banyak orang. Ia berhasil meraih kemerdekaan finansial berkat lotere yang ia dapat ditambah prinsip kehati-hatiannya dalam mengelolanya. Ia bahkan berdonasi dan tidak menaikkan gaya hidupnya. Namun, jika ada yang senasib dengan polisi ini, Prita berharap agar tidak lupa untuk mempelajari investasi agar nilai kekayaan bertambah.

(Kurniasih Miftakhul Jannah)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement