Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Daftar Negara Termiskin di Dunia 2024, dari Afrika Tengah hingga Malawi

Jihaan Haniifah Yarra , Jurnalis-Selasa, 18 Juni 2024 |03:24 WIB
Daftar Negara Termiskin di Dunia 2024, dari Afrika Tengah hingga Malawi
Daftar Negara Miskin di Dunia. (Foto: Okezone.com)
A
A
A

JAKARTA - Database Outlook Ekonomi Dunia menunjukan 10 negara termiskin dunia menurut Dana Moneter Internasional (IMF). IMF menuturkan bagaimana negara miskin justru dapat bertambah miskin.

Penurunan pertumbuhan sendiri memiliki arti bahwa memburuknya prospek atau standar hidup dan pengentasan kemiskinan global.

Terdapatnya lingkungan dengan pertumbuhan rendah yang sudah mengakar, dan dengan ditambahnya suku bunga yang tinggi, maka akan mengancam keberlanjutan utang dan dapat memicu ketegangan sosial juga dapat menghambat transisi ramah lingkungan.

"Selain itu, ekspektasi terhadap pertumbuhan yang lebih lemah dapat menghalangi investasi," berikut laporan IMF dlansir dari Global Finance, Senin (17/6/2024).

Daftar negara termiskin di dunia 2024 berdasarkan data IMF 2024 :

1. Republik Afrika Tengah

Republik Afrika Tengah merupakan sebuah negara yang sangat kaya dan dihuni oleh masyarakat yang sangat miskin. Republik Afrika Tengah sendiri telah menjadi salah satu negara termiskin di dunia selama lebih dari satu dekade.

Pada tahun 2016 untuk pertama kalinya sejak kemerdekaan Republik Afrika Tengah dari Prancis di tahun 1960, Republik Afrika Tengah memilih presidennya secara demokratis, mantan profesor matematika dan perdana menteri Faustin Archange Touadéra yang berkampanye sebagai pembawa perdamaian yang dapat menjembatani kesenjangan antara minoritas muslim dengan mayoritas kristen.

Meskipun, pemilu tersebut berhasil dan dianggap sebagai sebuah langkah yang penting untuk menuju rekonstruksi nasional, sebagian besar dari wilayah negara Republik Afrika Tengah masih dikuasai oleh kelompok anti-pemerintah dan milisi.

Walaupun adanya permasalahan dan kemunduran, namun, dalam beberapa tahun terakhir terdapat pertumbuhan yang telah meningkat secara moderat, yang didorong oleh industri kayu, kebangkitan sektor pertanian, dan kembalinya sebagian penjualan berlian.

2. Sudan Selatan

Sudan Selatan merupakan negara termiskin di antara negara-negara termiskin di dunia lainnya. Sudan Selatan sendiri telah dilanda kekerasan sejak negara tersebut didirikan pada tahun 2011.

Kekayaan cadangan minyak yang dimiliki oleh negara Sudan Selatan merupakan contoh dari “kutukan sumber daya”, dimana kekayaan yang dimiliki mendorong politik dan ekonomi.

Diperkirakan 9 juta orang di negara Sudan Selatan atau lebih dari 60% penduduk membutuhkan bantuan kemanusiaan.

3. Republik Demokratik Kongo

Sejak memperoleh kemerdekaan dari Belgia di tahun 1960, Republik Demokratik Kongo telah mengalami beberapa dekade kediktatoran yang kejam, ketidakstabilan politik, dan kekerasan yang terjadi terus menerus, sehingga menjadikan Republik Demokratik Kongo menjadi negara termiskin di dunia.

Sekitar 65% dari sekitar 100 juta penduduk negara ini bertahan hidup dengan pendapatan kurang dari USD2,15 per hari.

Meskipun demikian, Bank Dunia mengatakan bahwa Republik Demokratik Kongo mempunyai sumber daya dan potensi untuk menjadi salah satu negara terkaya di Afrika dan pendorong pertumbuhan bagi seluruh benua. Republik Demokratik Kongo sendiri sudah menjadi produsen kobalt terbesar di dunia dan sumber tembaga terkemuka di Afrika dalam produksi kendaraan listrik.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement