Di KAA, PM Mesir Sempat Tanya Soal Subsidi BBM ke Jokowi

Widi Agustian, Jurnalis
Kamis 23 April 2015 14:27 WIB
Ilustrasi: (Foto: Okezone)
Share :

JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu dengan dan PM Mesir Ibrahim Mahlab dalam rangkaian Konferensi Asia Afrika (KAA) yang dimulai pukul 12.15 WIB siang ini. Dalam pertemuan ini disepakati kerjasama Indonesia – Mesir sebagai dua negara dengan penduduk mayoritas muslim akan diperkuat untuk menunjukkan politik Islam moderat.

Presiden Jokowi menyambut kedatangan PM Bangladesh Sheikh Hasina sebelum melakukan pembicaraan bilateral, di JCC Jakarta, Kamis (23/4/2015).

Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi menawarkan beberapa produk industri strategis pertahanan untuk Mesir. Kedua pihak sepakat akan meningkatkan dialog pertahanan antarkedua negara.

Adapun PM Mesir Ibrahim Mahlab sempat menanyakan masalah pengalihan subsidi harga bahan bakar minyak (BBM) kepada Presiden Jokowi. Presiden pun menjawab, alasan pengalihan adalah untuk mendukung sektor produktif, pembangunan infrastruktur, dan bantuan pendidikan serta kesehatan untuk rakyat.

Kedua Kepala Pemerintahan sepakat bahwa stabilitas Timur Tengah ditentukan oleh dua faktor, yaitu solusi damai untuk masalah instabilitas Timur Tengah, dan aksi bersama untuk menumpas organisasi terorisme yang sekarang sudah di level negara.

Presiden Jokowi juga mengapresiasi keinginan Mesir untuk menambah kuota pelajar Indonesia di Mesir.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya