Karpet Lukis Beromzet Rp40 Juta Terbang ke Italia dan Prancis

Hendra Kusuma, Jurnalis
Sabtu 07 Mei 2016 08:24 WIB
Foto: Hendra/Okezone
Share :

Mengenai pangsa pasar, Jabodetabek masih menjadi pasar terbesar bagi karpet lukis Leoni Carpet. Meskipun sudah hampir seluruh Indonesia dipasoknya. Mulai dari Bali, Riau, Palembang, Kalimantan dan Sulawesi.

Untuk memasarkannya produk karpetnya juga memaksimalkan potensi pasar di sosial media, salah satunya dengan instagram. Ada juga, kata Anastasia yang menjadi reseller produknya.

Akan tetapi, Anastasia mengungkapkan, tidak ingin mengekspor hasil kreatif tangannya sendiri. Menurut dia, ekspor produk ke luar negeri memiliki risiko yang besar, salah satunya adalah tidak dibayarnya hasil produksi atau tertipu oleh pemesan yang tidak dikenal.

"Tapi produk kita sudah ke Italia dan Prancis, tetapi itu dengan jual putus, seperti reseller yang di Bali, dari sana langsung dikirim ke Italia dan Prancis," tutupnya.

(Raisa Adila)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya