Rayakan 50 Tahun Kerjasama, Kadin Ajak Singapura Investasi di Indonesia

Giri Hartomo, Jurnalis
Kamis 27 Juli 2017 22:04 WIB
Foto: Giri Hartomo/Okezone
Share :

JAKARTA - Kerjasama antara Indonesia dengan Singapura dalam bidang perdagangan menginjak tahun ke 50 tahun. Untuk merayakannya digelar acara makan malam di Hotel Borobudur, Jakarta dengan mengundang perwakilan dari kedua belah pihak.

Dari pihak Indonesia turut hadir Menteri Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution dan Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) Rosan Perkasa Roeslan. Sementara dari pihak Singapura turut hadir Menteri Perdagangan dan Perindustrian Singapura Lim Hng King, dan Ketua Singapore Business Federation Teo Siong Seng.

Baca juga: 50 Tahun Indonesia-Singapura, Menko Darmin: Saya Berharap Bisa Terus Berlanjut

Dalam sambutannya, Ketua Umum Kadin Rosan Roeslan mengatakan dengan kerjasama yang telah dibangun selama 50 tahun lamanya, membuat kepercayaan antar satu sama lainnya sudah teruji. Sehingga dirinya mengajak kepada pemerintah maupun pengusaha Singapura untuk berinvestasi di Indonesia.

Baca juga: Indonesia-Singapura Tingkatkan Perdagangan Produk Agribisnis

"Ini waktu yang tepat untuk datang dan berinvestasi di Indonesia," ujarnya dalam acara Indonesia-Singapore Rising 50 Business Networking Dinner di Hotel Borobudur, Jakarta, Kamis (27/7/2017).

Baca juga: Jadi Mitra Investasi, Singapura-Indonesia Hadapi Tantangan Ekonomi Global

Bukan tanpa alasan dirinya mengajak Singapura untuk mau berinvestasi ke Indonesia. Hal itu karena iklim bisnis di Indonesia sedang dalam keadaan kondusif menyusul diberikannya peringkat Investment grade oleh lembaga pemeringkat Standard and Poor (SnP).

"Kita punya situasi yang baik untuk berbisnis. Apalagi kota mendapatkan Investment grade dari tiga rating Agency yang berbeda," jelas Rosan.

(Rizkie Fauzian)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya