RAHASIA SUKSES: Wang Laichun, Miliarder Wanita yang 'Tak Gaptek'

Martin Bagya Kertiyasa, Jurnalis
Minggu 03 September 2017 18:50 WIB
Wang Laichun. (Foto: Reuters)
Share :

JAKARTA - Miliarder di China terus mengalami pertumbuhan dari tahun ke tahun. Tidak hanya para pria, kini miliarder di China juga dihuni oleh para pengusaha wanita.

Wang Laichun adalah salah satu miliarder wanita generasi pertama si China. Dia menjadi salah satu miliarder wanita, yang sukses di bidang teknologi. Awalnya, dia bekerja di pabrik perakitan di Shenzhen milik perusahaan manufaktur raksasa Foxconn Technology, yang memproduksi beberapa produk, termasuk iPhone, Kindle dan Playstation 4.

Wang bergabung dengan pabrik Foxconn di Shenzhen pada 1988 di usia 21 tahun. Meskipun banyak rekannya yang pergi dalam beberapa bulan, Wang tetap bertahan mengatasi kondisi kerja yang buruk dan melayani di pabrik tersebut hampir 10 tahun.

Pengabdiannya tersebut membuat dia diangkat menjadi Manager di perusahaan tersebut. Meski begitu, Wang nampaknya tidak puas bekerja di bawah orang lain, dia pun memutuskan untuk meninggalkan pabrik pada 1999 untuk memulai usahanya sendiri.

Dia kemudian membeli Luxshare Precision Industry Co Ltd pada 2004 dengan saudaranya, yang merupakan wakil ketua perusahaan tersebut. Di perusahaan tersebut dia menerapkan pelajaran 10 tahun yang dia peroleh dari Terry Gou, pemilik Foxconn yang dulu menjadi atasannya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya