JAKARTA - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat indeks tendensi bisnis (ITB) di Indonesia pada kuartal III-2017 sebesar 112,39. Angka ini lebih tinggi dibandingkan kuartal II-2017.
Kepala BPS Kecuk Suhariyanto mengatakan, ini menandakan bahwa tingkat optimisme pelaku bisnis di kuartal III ini lebih tinggi dibanding periode sebelumnya.
"Optimisme pelaku bisnis pada kuartal III-2017 masih cukup terjaga dengan posisi indeks tendensi bisnis yang masih berada di atas seratus, yaitu sebesar 112,39. Angka ini lebih tinggi dibanding kondisi pada kuartal sebelumnya," ungkapnya di Gedung BPS, Jakarta, Senin (6/11/2017).
Kecuk menyebutkan, optimisme dirasakan hampir oleh seluruh kategori lapangan usaha kecuali pada kategori lapangan usaha real estate yang mengalami penurunan.
Selain itu, meskipun tidak setinggi pada kuartal III, optimisme pelaku bisnis diperkirakan masih akan dirasakan pada kuartal IV 2017. Hal ini tercermin dari angka ITB sebesar 109,7.
"Optimisme pelaku bisnis diperkirakan terjadi pada semua kategori lapangan usaha," jelasnya.
Sementara itu, kondisi bisnis pada kuartal III-2017 yang meningkat ini didorong oleh tiga komponen pembentuk indeks, yaitu pendapatan usaha dengan nilai indeks sebesar 115,62, penggunaan kapasitas produksi dengan nilai indeks sebesar 114,25, dan rata-rata jumlah jam kerja dengan nilai indeks sebsar 107,29.
(Fakhri Rezy)