10 Perusahaan Penyumpang Lifting Migas Terbesar selama 2017

Feby Novalius, Jurnalis
Sabtu 06 Januari 2018 13:32 WIB
Foto: Okezone
Share :

JAKARTA - Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) mencatat capaian lifting minyak dan gas bumi (migas) sebesar 1.944 ribu BOEPD (Barel Oil Equivalen Per Day/Barel Setara Minyak Per Hari) atau 98,9& dari target APBN-P 2017 sebesar 1,965 ribu BOEPD.

Terdiri dari realisasi lifting minyak bumi sebesar 803,8 ribu BOPD (Barel Oil Per Day) atau 98,6% dari target APBN-P 2017 sebesar 815 ribu BOPD. Sedangkan lifting gas bumi sebesar 1.140 ribu BOEPD atau 99,2% dari target APBN-P 2017 sebesar 1.150 ribu BOEPD.

Mengutip data SKK Migas, Sabtu (6/1/2018), rata-rata realisasi lifting migas 80% berasal dari 10 Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) terbesar di Indonesia.

Baca Juga: Mantap! Realisasi Lifting Migas Mendekati Target APBN-P 2017

Berikut profil lifting minyak bumi dari 10 KKKS :

1. Chevron Pacific Indonesia di Wilayah Kerja (WK) Rokan menghasilkan 224,3 ribu BOPD atau 97,9% dari target dalam APBN-P 2017 sebesar 229.1 ribu BOPD.

2. Mobil Cepu ltd di WK Cepu menghasilkan 204,2 ribu BOPD atau 101,4% dari target dalam APBN-P 2017 sebesar 201,5 ribu BOPD.

3. PT Pertamina EP di WK Indonesia menghasilkan 77,5 ribu BOPD atau 94,9% dari target dalam APBN-P 2017 sebesar 81,6 ribu BOPD.

4. Total E&P Indonesia di WK Mahakam menghasilkan 52 ribu BOPD atau 96,3% dari target dalam APBN-P 2017 sebesar 54 ribu BOPD.

5. PHE ONWJ di WK Off Nort West Java menghasilkan 32,2 ribu BOPD atau 94,9% dari target dalam APBN-P 2017 sebesar 33,9 ribu BOPD.

6. CNOOC SES di WK SE Sumatera menghasilkan 31,5 ribu BOPD atau 101,2% dari target dalam APBN-P 2017 sebesar 31,2 ribu BOPD.

7. Chevron Indonesia Company di WK East Kalimantan menghasilkan 17,8 ribu BOPD atau 101,8% dari target dalam APBN-P 2017 sebesar 17,5 ribu BOPD.

8. Medco Natuna di WK South Natuna SEA 'B' menghasilkan 17,9 ribu BOPD atau 96,5% dari target dalam APBN-P 2017 sebesar 18,6 ribu BOPD.

9. Petronas Cari Gali Ketapang di WK Ketapang menghasilkan 16,8 ribu BOPD atau 98,7% dari target dalam APBN-P 2017 sebesar 17 ribu BOPD.

10. Vico di WK Sanga-Sanga menghasilkan 14 ribu BOPD atau 104,8% dari target dalam APBN-P 2017 sebesar 13,4 ribu BOPD.

Di luar 10 KKKS terbesar, ada 63 KKKS lainnya menghasilkan 115,5 ribu BOPD atau 98,5% dari target dalam APBN-P 2017 117.2 ribu BOPD. Sehingga total lifting minyak bumi yang dihasilkan dari keseluruhan KKKS sebanyak 803,8 ribu BOPD.

Baca Juga: Menteri Jonan Prediksi Target Lifting Minyak Tak Sesuai Target, Bagaimana dengan Gas?

Berikut profil lifting gas bumi dari 10 KKKS :

1. Total E&P Indonesia di WK Mahakam menghasilkan 1.255 ribu BOEPD atau 96,7% dari target dalam APBN-P 2017 sebesar 1.298 ribu BOEPD.

2. BP Tangguh di WK Berau, Wiriagar, Muturi menghasilkan 908 ribu BOEPD atau 92,1% dari target dalam APBN-P 2017 sebesar 986 ribu BOEPD.

3. PT Pertamina EP di WK Indonesia menghasilkan 810 ribu BOEPD atau 97,4% dari target dalam APBN-P 2017 sebesar 832 ribu BOEPD.

4. Conoco Philips (Grissik) di WK Grissik menghasilkan 814 ribu BOEPD atau 100,5% dari target dalam APBN-P 2017 sebesar 810 ribu BOEPD.

5. JOBP-Medco Tomori di WK Senoro Toili menghasilkan 304 ribu BOEPD atau 114,1% dari target dalam APBN-P 2017 sebesar 266 ribu BOEPD.

6. Kangean Energy Indonesia di WK Kangean menghasilkan 197 ribu BOEPD atau 93,6% dari target dalam APBN-P 2017 sebesar 210 ribu BOEPD.

7. Premier Oil di WK Natuna SEA Blok A menghasilkan 224 ribu BOEPD atau 107,9% dari target dalam APBN-P 2017 sebesar 208 ribu BOEPD.

8. Eni Muara Bakau di WK Muara Bakau menghasilkan 219 ribu BOEPD atau 114,2% dari target dalam APBN-P 2017 sebesar 192 ribu BOEPD.

9. Medco Natuna di WK South Natuna SEA 'B' menghasilkan 198 ribu BOEPD atau 119,7% dari target dalam APBN-P 2017 sebesar 166 ribu BOEPD.

10. Petrochina Jabung di WK Jabung menghasilkan 201 ribu BOEPD atau 137,3% dari target dalam APBN-P 2017 sebesar 146 ribu BOEPD.

Di luar 10 KKKS terbesar, ada 63 KKKS lainnya menghasilkan 1.256 ribu BOPD atau 94,7% dari target dalam APBN-P 2017 1.326 ribu BOPD. Sehingga total lifting gas bumi yang dihasilkan dari keseluruhan KKKS sebanyak 1.326 ribu BOPD.


(ulf)

(Rani Hardjanti)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya