Kegiatan Bebersih Ciliwung akan dilaksanakan di DAS Hulu sampai dengan Hilir dan dibuka dengan Komando Menteri LHK, Siti Nurbaya untuk pengumpulan sampah, penyambutan tim susur sungai, dan penanaman pohon bambu.
Di Panggung acara yang dipusatkan di Cibinong, serangkaian kegiatan sudah dirancang dengan dibuka tarian tradisional dan kemudian dilanjutkan sambutan Ketua Yayasan Bambu Indonesia, H. JatinikaNaggamiharja, lalu laporan kegiatan Bebersih Ciliwung oleh Dirjen PPKL, Karliansyah. Setelah itu sambutan Gubernur Jabar, Ridwan Kamil, di akhir dengan sambutan Menteri LHK, Siti Nurbaya.
Setelah acara seremonial, masih ada kegiatan yang cukup menarik yakni talkshow dengan tema Gotong Royong Bebersih Ciliwung serta live report (Cisarua, Sempur,Panus, dan GCB). Talkshow akan dipandu oleh Puteri Indonesia Lingkungan Tahun 2018, Vania Fitriyani Herlambang. Adapun narasumbernya, Lurah Sempur Rina Da Frina, Youtuber yang membuat konten budaya Indonesia, Christina Surya (warganegara Rumania), Penggerak dan Patriot Ciliwung, Hidayat Alhamdani yang akrab disapa Kang Dayat, serta Ketua Gerakan Ciliwung Bersih (GCB), Penny Susanti.
(Kurniasih Miftakhul Jannah)