4. Korea Selatan
Biaya hidup di Seoul meningkat dengan cepat. Pada 2014, ibu kota Korea Selatan berada di peringkat-30 dalam daftar kota termahal di dunia dan melonjak ke posisi 7 pada 2019. Namun, sekarang Korea Selatan menempati peringkat ke-4.
Asal tahu saja, biaya hidup di Korea Selatan lebih tinggi 6% dari tinggal di sebagian besar kota yang ada di Amerika Serikat.
5. Shanghai
Shanghai adalah kota termahal kedua di Cina, menurut peringkat tersebut. Transportasi, makanan, dan terutama perumahan lebih mahal di sana jika dibandingkan dengan sebagian besar tempat di Asia.
Publikasi mengungkapkan bahwa apartemen dengan seribu meter persegi harganya sekitar USD725.000 atau sekitar Rp10 miliar di kota ini.
(Feby Novalius)