Video Nasabah Sulit Tarik Dana Deposito, BCA: Itu Kasus Lama

Giri Hartomo, Jurnalis
Jum'at 26 Juni 2020 19:16 WIB
Bank BCA (Foto: Okezone)
Share :

JAKARTA – Viral video pengacara Hotman Paris menerima aduan nasabah BCA yang kesulitan menarik dana depositonya. Dalam video tersebut, nasabah tidak bisa menarik uangnya di BCA karena pihak bank mengaku tidak memiliki dana.

Baca Juga: Viral Nasabah Tak Bisa Tarik Dana Deposito di BCA

Menanggapi video tersebut, Executive Vice President Secretariat & Corporate Communication BCA, Hera F Haryn menegaskan bahwa video tersebut adalah tidak benar. Video tersebut merupakan kasus lama yang sengaja diposting kembali.

“Sehubungan dengan kembali beredarnya video terkait Isu Pencairan Deposito di media sosial, dapat kami sampaikan bahwa video tersebut direkam dan disebarluaskan pertama kali pada Februari 2019. Dapat kami sampaikan bahwa informasi dalam video tersebut tidak benar,” kata dia dalam keterangan tertulis, Jumat (26/6/2020).

Hera melanjurkan, kasus tersebut sudah selesai di pengadilan dan satu kasus lainnya masih dalam proses pemeriksaan di pengadilan. Pihaknya mengaku akan menempuh jalur hukum kepada orang menyebarkan informasi tidak benar tersebut.

“Atas beredarnya informasi yang tidak benar tersebut, BCA akan menempuh langkah-langkah hukum sesuai ketentuan hukum yang berlaku,” imbuhnya.

(Kurniasih Miftakhul Jannah)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya