Siap-Siap, BI Bakal Razia Suku Bunga Bank yang Masih Tinggi

Hafid Fuad, Jurnalis
Jum'at 22 Januari 2021 10:49 WIB
Bank Indonesia (BI)
Share :

Dalam penilaian tersebut BI akan melihat spread suku bunga atau selisih antara SBDK dibandingkan suku bunga acuan BI dan juga dari suku bunga deposito yang menggambarkan cost of fund perbankan. "Ini akan kami analisis lalu disampaikan ke masyarakat," katanya.

 Baca juga: Pertumbuhan Kredit 2021 Diramal Tembus 7,3%

Bank Indonesia setidaknya telah menginjeksi likuditas (quantitative easing/QE) kepada perbankan sebesar Rp 726,57 triliun sepanjang 2020. Injeksi likuiditas itu terdiri dari penurunan Giro Wajib Minimum (GWM) dan ekspansi moneter bank sentral.

Namun Perry mengeluhkan meskipun BI telah menyuntikkan likuiditas sangat tinggi ke sistem keuangan namun masalahnya bank-bank belum menurunkan suku bunganya. "Suku bunga acuan sudah sangat rendah tapi kredit bank belum turun. Kondisi likuiditas bank sangat longgar tapi jangan dananya mutar lagi di pasar keuangan. Harusnya ke sektor riil," ujarnya.

(Fakhri Rezy)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya