Wall Street Menguat Ditopang Positifnya Data Ekonomi AS

Antara, Jurnalis
Jum'at 26 Maret 2021 07:53 WIB
wall street (USATodayPost)
Share :

NEW YORK - Saham-saham di Wall Street lebih tinggi pada akhir perdagangan Kamis (Jumat pagi WIB), berbalik menguat dari penurunan dua hari berturut-turut, terangkat reli pada sore hari ketika sentimen pasar didukung oleh sejumlah data ekonomi positif.

Indeks Dow Jones Industrial Average terangkat 199,42 poin atau 0,62%, menjadi ditutup di 32.619,48. Indeks S&P 500 bertambah 20,38 poin atau 0,52%, menjadi berakhir di 3.909,52. Indeks Komposit Nasdaq ditutup naik 15,79 poin atau 0,12% menjadi 12.977,68.

 Baca juga: Wall Street Anjlok, Saham Apple hingga Tesla Terperosok

Sembilan dari 11 sektor utama S&P 500 berakhir di zona hijau, dengan sektor keuangan dan industri masing-masing terdongkrak 1,57 persen dan 1,56 persen, memimpin kenaikan. Namun, sektor jasa komunikasi dan teknologi mengalami penurunan.

Investor kembali membeli saham-saham yang kemungkinan besar akan melakukan pemulihan dengan baik dan mengambil saham Apple dan Tesla yang terpukul untuk mengantisipasi bahwa ekonomi AS tumbuh pada laju tercepatnya dalam beberapa dekade tahun ini.

 Baca juga: Wall Street Anjlok, Investor Khawatir Pajak Naik untuk Stimulus

Presiden Joe Biden mengutip data kemajuan ekonomi Departemen Tenaga Kerja yang menunjukkan penurunan jumlah orang Amerika yang mengklaim asuransi pengangguran, berita yang sebelumnya diabaikan investor karena Wall Street diperdagangkan lebih rendah di sebagian besar sesi.

Laporan tenaga kerja pada Kamis (25/3/2021) menunjukkan klaim tunjangan pengangguran turun ke level terendah satu tahun pekan lalu, sebuah tanda bahwa ekonomi AS berada di ambang pertumbuhan yang lebih kuat karena situasi kesehatan masyarakat membaik.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya