Wapres: Santripreneur Ekonomi Berbasis Pesantren yang Amanah

Antara, Jurnalis
Selasa 23 November 2021 10:37 WIB
Wapres Maruf Amin harap santripreneur berdayakan ekonomi pesantren (Foto: Setwapres)
Share :

JAKARTA - Para santri yang berwirausaha atau dikenal dengan istilah santripreneur diharapkan dapat memberdayakan perekonomian masyarakat berbasis pesantren.

"Saya berharap Santripreneur Indonesia menjadi lembaga pemberdaya ekonomi berbasis pesantren yang amanah, serta mampu istikamah dalam mewadahi dan membina para santri," kata Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Selasa (23/11/2021).

Baca Juga: Menparekraf Harap Santripreneur Ciptakan Lapangan Kerja dan Peluang Ekonomi Baru

Wapres juga menginginkan lebih banyak santri yang terjun ke dunia wirausaha, sehingga program Santripreneur Indonesia semakin kuat dan mendukung pemulihan ekonomi nasional.

"Kami ingin membentuk lebih banyak santripreneur tangguh dan unggul, serta senantiasa menjunjung nilai-nilai kepesantrenan dalam menjalankan dedikasinya kepada bangsa," jelasnya.

Baca Juga: Santripreneur Program yang Diharapkan Sandiaga Jadi Pilar Utama Ekonomi Pasca Pandemi

Hal itu disampaikan Wapres saat memberikan ucapan selamat melalui rekaman video kepada para santri yang menerima penghargaan Santripreneur Award 2021, Senin (22/11) malam.

Wapres juga menyampaikan selamat kepada para santri yang berhasil meraih prestasi dan berharap penghargaan tersebut menjadi motivasi bagi santri lain untuk berkontribusi membangun negeri.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya