Insentif Cair! Buruan Beli Pelatihan Kartu Prakerja Sebelum 30 November, Begini Caranya

Advenia Elisabeth, Jurnalis
Jum'at 26 November 2021 14:22 WIB
Kartu Prakerja (Foto: Okezone)
Share :

JAKARTA - Penggunaan saldo pelatihan peserta Kartu Prakerja Gelombang 12-22 akan berakhir pada 30 November 2021 mendatang.

Manajemen Pelaksana (PMO) Kartu Prakerja menyatakan bahwa, bagi peserta Kartu Prakerja yang belum membeli pelatihan, dihimbau agar segera memanfaatkan saldo yang sudah diterima.

Pasalnya, berdasarkan Permenko Perekonomian No. 11 Tahun 2020, setiap penerima Kartu Prakerja memiliki jangka waktu 30 hari untuk membeli pelatihan pertama sejak dinyatakan lolos seleksi.

Baca Juga: Sri Mulyani Siapkan Rp414 Triliun, BLT hingga Kartu Prakerja Siap Cair 2022

"Kamu penerima Kartu Prakerja gelombang 12 hingga 22 dari tahun 2021? Ayo segera gunakan saldo pelatihan kamu sebelum tanggal 30 November ini!" tulis pengumuman Kartu Prakerja @prakerja.go.id dikutip Jumat (26/11/2021).

Adapun konsekuensi apabila peserta tidak menggunakan dana yang telah diberikan untuk membeli pelatihan pertama sampai batas waktu yang ditetapkan, maka peserta akan diganti dengan peserta lain dalam proses seleksi selanjutnya. Selain itu, peserta juga tidak memiliki kesempatan untuk mendaftar pada gelombang berikutnya.

Baca Juga: Waspada Penipuan Penukaran Sisa Saldo Pelatihan Prakerja

"Saldo pelatihan tidak bisa digunakan lagi setelah tanggal 30 November 2021. Jangan sampai kecewa, segera beli pelatihanmu sekarang!" terang PMO Kartu Prakerja.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya