JAKARTA – 5 cara Singapura mengeruk harta kekayaan.
Diketahui, Singapura hampir tidak mempunya sumber daya alam.
Singapura menjadi salah satu dari empat negara yang mendapat julukan “Macan Asia”.
BACA JUGA:Mengintip Harta Kekayaan 4 Calon Pemimpin Ibu Kota Baru, Siapa Paling Tajir?
Hal ini karena pertumbuhan yang didorong perdagangan pada 1980-an dan 1990-an.
Lantas, bagaimana cara Singapura mengeruk harta kekayaan?
Dikutip dari berbagai sumber, Selasa (8/3/2022), berikut lima cara Singapura mengeruk harta kekayaan:
1. Kelangsungan Hidup
Singapura memiliki tingkat ketimpangan yang cukup tinggi.
Namun, Singapura menawarkan lingkungan hidup yang terjangkau bagi warganya yang kurang mampu.
2. Ramah Bisnis
Singapura terkenal sebagai negara dengan tarif pajak rendah.
Di mana, pendapatan dan tarif pajak perusahaan di negara tersebut termasuk yang terendah di dunia.
Kemudian, Singapura juga memiliki banyak pengecualian pajak.
Adapun modal keuntungan, dividen, warisan, dan hadiah tidak dikenakan pajak.
3. Kebijakan Politik yang Stabil
People's Action Party adalah partai politik kanan-tengah utama di Singapura yang didirikan pada 1954.
Partai ini didirikan sebagai partai pro-kemerdekaan dan telah mendominasi sistem politik.
Sistem politik satu partai yang stabil yang ada di Singapura telah memberikan landasan yang subur bagi pertumbuhan ekonomi.
BACA JUGA:Intip 4 Sumber Kekayaan Jerome Polin
4. Sektor Publik Efisien dan Kompeten
Singapura memiliki kebijakan upah tinggi yang sudah lama berlaku untuk pegawai negeri. Di mana, pemerintah meninjau dan mengubah gaji secara teratur untuk memastikan para pegawai kompetitif.
Selain itu, pegawai juga menerima bonus terkait dengan kinerja ekonomi negara.
Kebijakan tersebut didasarkan pada keyakinan bahwa pegawai negeri sipil yang digaji sangat kecil berkemungkinan untuk melakukan praktik korupsi.
5. Geografi dan Lingkungan
Singapura memiliki letak strategis di tengah Asia Tenggara.
Di mana, Asia Tenggara sebagai pusat perdagangan dan logistik.
(Zuhirna Wulan Dilla)