“Kami juga cukup yakin, kesadaran masyarakat akan kebutuhan kesehatan sudah semakin meningkat, selaras dengan tingginya jumlah masyarakat yang melakukan pemeriksaan Swab Test karena kebutuhan mandiri demi menjaga keamanan dan kenyamanan dalam beraktivitas,” jelasnya.
Ke depannya, Bumame ingin terus memberikan kemudahan dalam akses layanan kesehatan yang menyeluruh.
“Mengusung layanan berbasis teknologi yang dilengkapi dengan inovasi Digital Kiosk serta paket obat-obatan dan paket vitamin lengkap, salah satunya adalah Paket Care yang membantu pemulihan pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 tapa gejala, dan Paket Protection yang dikurasi khusus untuk memenuhi kebutuhan vitamin demi menjaga imunitas tubuh, agar masyarakat bisa tetap beraktivitas dengan lebih aman dan nyaman,” pungkasnya.
Dengan begitu, sejumlah layanan kesehatan yang terintegrasi melalui Bumame, yakni Telemedisin dan Tes DNA dihadirkan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat agar lebih fleksibel dan inovatif.
(Zuhirna Wulan Dilla)