Pacu Kebangkitan Ekonomi Bali, MNC Bank (BABP) Salurkan Kredit Modal Kerja Ke BPR Kanti

Tim Okezone, Jurnalis
Rabu 16 Maret 2022 13:54 WIB
Foto dari kiri ke kanan ada Direktur Muda BPR Kanti Liliwati, Direktur Utama BPR Kanti Made Arya Manitaba, Branch Manager MNC Bank Bali Herning Setiawati, Direktur MNC Bank Rita Montagna dan Regional 1 Head MNC Bank Albert Langkun saat penandatanganan ke
Share :

“Kami sangat senang dan bangga bisa berkolaborasi dengan BPR Kanti untuk mengembalikan ekonomi Bali agar lebih kuat lagi,” ujar Direktur Bisnis MNC Bank, Denny Hanubrata, Selasa (15/3/2022).

Kerja sama MNC Bank dengan BPR Kanti menambah portofolio bank dengan kode emiten BABP ini dalam fasilitas kredit. Sebelumnya, MNC Bank juga telah bekerja sama dengan Koperasi Postra, KopnusPos, Koperasi Keluarga Besar Dirgantara Indonesia Wahana Raharja dan Koperasi Karyawan PT Pindad Bandung (Kopkar Pindad).

"Kemitraan akan memberikan akses keuangan yang lebih mudah kepada masyarakat karena akan membuka jalan untuk menawarkan lebih banyak produk dan solusi keuangan untuk masyarakat," ujar Amitaba.

 BACA JUGA:Jurus BCAP agar MNC Bank Penuhi Modal Inti Rp3 Triliun

Lewat jalinan kerja sama ini MNC Bank juga turut mewujudkan misi pemerintah yang menargetkan ekonomi Bali tumbuh 5-6 persen di tahun 2022. Bali menjadi destinasi utama para pelancong yang berwisata ke Indonesia.

“MNC Bank berharap dengan kolaborasi ini, BPR Kanti bisa menyediakan solusi keuangan terbaik untuk memulihkan ekonomi Bali,” lanjut Denny.

(Zuhirna Wulan Dilla)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya