Ternyata Ini Pemilik SPBU Vivo yang Jual BBM Rp8.900/Liter Bikin Masyarakat Beralih dari Pertalite

Tim Okezone, Jurnalis
Senin 05 September 2022 11:51 WIB
SPBU Vivo. (Foto: MPI)
Share :

JAKARTA - Pemilik SPBU Vivo belakangan ini membuat netizen penasaran. Hal itu terjadi setelah pemerintah menaikkan harga BBM Pertalite, Solar dan Pertamax pada 3 September 2022.

Dikutip dari laman resmi Vitol Group, Senin (5/9/2022), SPBU Vivo berada di bawah naungan PT Vivo Energy Indonesia.

Perusahaan tersebut bergerak di sektor hilir minyak dan gas bumi yang resmi beroperasi di Indonesia sejak tahun 2017 lalu.

 BACA JUGA:Terungkap! Ini Alasan Harga BBM di SPBU Vivo Rp8.900/Liter, Lebih Murah dari Pertalite

Di mana erusahaan penyalur BBM ini masih terafiliasi dengan Vitol Group yakni raksasa minyak yang berbasis di Swiss.

Awalnya Vitol Group didirikan di Rotterdam pada 1966.

Kini, Vitol Group bisa dibilang merupakan salah satu perusahaan penyalur BBM terbesar secara global.

Adapun perusahaan ini juga mengembangkan SPBU di Belanda, Singapura, Inggris, Australia, dan beberapa negara di Afrika.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya